- Urban Poor Consortium Official Website
- Berbagi Lahan Berbagi Kehidupan
GHSA
GHSA (GERAKAN HIDUP SEHAT ALAMI)
TENTANG KESEHATAN ALAMI :
Pada saat pertemuan tengah tahun 2013 UPC dan JERAMI/UPLINK telah memutuskan untuk menggunakan sistem kesehatan alami sebagai perangkat untuk melawan sistem kesehatan modern neoliberal dari Barat yang mahal. Sistem kesehatan dominan yang berlaku itu mempunyai beberapa kecenderungan. Pertama, sistem itu cenderung menekankan sistem penyembuhan sebagai sarana melawan penyakit. Kecenderungan lainnya adalah bahwa sistem kesehatan kapitalis Barat itu memandang kesehatan sebagai barang ekonomi. Ikutannya adalah bahwa sistem itu memajukan pelaku yang sangat profesional, industri pabrik obat dan pemasarannya serta pusat-pusat kesehatan yang komersial.
Sistem kesehatan dan pelayanan penyembuhan seperti itu di satu pihak niscaya memerlukan modal besar dan menuntut investasi besar yang bisa mendatangkan keuntungan cepat, tapi di lain pihak merampas hak orang miskin atas kehidupan yang sehat. Biaya pelayanan kesehatan yang mahal, konsentrasi pengetahuan di tangan sedikit profesional, dan keuntungan ekonomi sebagai prinsip dasarnya menjadikan orang-orang miskin tidak mampu mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik saat mereka sakit.
Sistem kesehatan alami sebaliknya memandang bahwa kesehatan adalah keadaan alami dari sistem tubuh kita. Perhatian utamanya adalah bagaimana menjaga agar tubuh bisa mewujudkan sistem alaminya itu artinya, tidak menjadi sakit. Sistem semacam itu tidak memerlukan pelaku dengan tingkat profesionalitas yang tinggi serta pengobatan dan pusat-pusat kesehatan yang komersial. Sistem dapat diketahui dan dipraktekkan langsung oleh setiap orang, kaya dan miskin, berpendidikan formal rendah dan tinggi, dan semua orang dari latar belakang apapun. Sistem ini mengutamakan gaya hidup sehat yang berkaitan dengan latihan fisik maupun mental serta asupan makanan yang sehat. Semuanya itu niscaya bisa dipraktekkan oleh semua orang, termasuk kaum miskin di masyarakat.
Penjelasan tentang konsep dan praktek yang berkaitan dengan latihan fisik, asupan makanan dan meditasi, tiga tiang utama sistem Kesehatan Alami dapat anda peroleh melalui link berikut ini :
17 Jan 2017 25 views
“Punya jamban, sama pentingnya dengan punya tempat makan” Budi Laksono Berdasarkan data WHO ada 1,5 milyar kasus diare dan tifoid di seluruh dunia, 4 juta diantaranya meninggal. Di Indonesia sendiri pada tahun yang sama, ada 160.000 angka kematian yang disebabkan oleh diare dan tifoid. Dua penyakit yang dinobatkan sebagai 2 dari 10 penyakit terbanyak (Kemenkes …
10 May 2015 24 views
Pengantar Tulisan ini bersifat narasi deskriptif mengenai dinamika organisasi rakyat miskin yang memperjuangkan kepentingannya dalam konteks transisi demokrasi pasca reformasi 1998. Penulis berasumsi bahwa reformasi di ranah politik telah merevitalisasi kebebasan berorganisasi dan berpendapat di ranah sosial. Hanya saja, tidak selalu persis sama apa yang dipertaruhkan kaum reformis di ranah politik dengan apa yang diperjuangkan …
21 Aug 2016 16 views
“Marilah Saudara-saudara, hai saudara-saudara dari Djakarta, kita bangun kota Djakarta ini dengan cara semegah-megahnya. Megah bukan saja materiil, megah bukan saja karena gedung-gedungnya pencakar langit, megah bukan saja ia punya boulevard-boulevard, lorong-lorongnya yang indah, megah bukan saja ia punya monumen-monumen indah, megah di dalam segala arti, sampai di dalam rumah-rumah kecil daripada Marhaen di …
20 Jun 2015 14 views
Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) – Jakarta akan mengadakan kongres untuk pemilihan koodinator JRMK yang baru. Serupa dengan pemilihan dalam proses demokrasi yang ada di Negara kita, JRMK Jakarta juga melalui tahapan yang sama. Bedanya kepanitiaan, pendanaan hingga perekrutan calon pemilih tetap, dilakukan secara swadaya dan tanpa menghamburkan uang banyak. * * * Sejak sebulan …
22 Jun 2015 14 views
Setelah melakukan proses pemungutan suara pada hari sebelumnya, maka pada Minggu, 21 Juni 2015 panitia kongres ke-3 Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta melakukan penghitungan suara di Balai Bersama, Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara. Ada tiga kandidat koordinator usulan warga, yakni Iwan, Eni Rochyati dan Siti Komariah. Adapun hasil perolehan penghitungan akhir pemilihan koordinator Jaringan …
18 Apr 2016 14 views
Undangan Pers KEKERASAN DAN PERAMPASAN HAK PETAMBAK PLASMA DI BUMI BRATASENA, LAMPUNG Jumat malam, 15 April 2016, di desa tambak udang Bratasena Mandiri dan Adiwarna, Kecamatan Dente Teladas, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung terjadi kekerasan dan pelanggaran hak asasi warga: 66 petambak dan keluarganya diusir dari desa karena dianggap melawan perusahaan Central Pertiwi Bahari …
